Sabtu, 07 November 2020

Cara Mengakses Fitur Sumber Belajar Portal Rumah Belajar


Sumber Belajar merupakan bahan belajar bagi siswa berdasarkan kurikulum yang berlaku. Materi belajarnya disajikan secara terstruktur dengan tampilan menarik dalam bentuk gambar, video, animasi simulasi, evaluasi, dan permainan. Untuk mengakses Portal Rumah Belajar, pada browser silahkan mengetik http://belajar.kemdikbud.go.id.

Menurut AECT (1994), sumber belajar mencakup apa saja yang dapat digunakan untuk membantu tiap orang untuk belajar dan menampilkan kompetensinya. Sumber belajar meliputi pesan, orang, bahan, alat, teknik, dan latar. Sumber belajar hadir sebagai bentuk akselerasi gaya belajar peserta didik saat ini yang sudah melek dengan TIK. Peserta didik dapat dengan mudah menggunakan internet untuk belajar secara cepat, sehingga akan meningkatkan dan memperluas pengetahuan, belajar berinteraksi, dan mengembangkan kemampuannya sendiri. Oleh karena itu, Sumber Belajar  yang ada di Rumah Belajar diharapkan dapat memenuhi fungsi-fungsinya sebagai sumber belajar dan dapat dimanfaatkan dalam pembelajaran individual, klasikal, atau kelompok.

Konten pembelajaran pada fitur Sumber Belajar disajikan dengan tampilan yang menarik dalam bentuk gambar, video, animasi, simulasi, evaluasi, dan permainan. Layanan fitur Sumber Belajar diperuntukkan untuk memenuhi kebutuhan siswa dan guru di sekolah. Selain menyediakan berbagai materi pembelajaran jenjang guru PAUD, SD, SMP, SMA, dan SMK juga menyediakan sarana kreasi dan berbagi konten secara online. Layanan ini akan memberikan alternatif bagi guru untuk berkontribusi dalam penyediaan konten pembelajaran di Rumah Belajar.

Terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengakses konten pembelajaran pada fitur Sumber Belajar, yaitu:

1. Memilih Konten Materi
Menggunakan Kontak Pencarian
Sebelum mulai memilih konten materi, terlebih dahulu membuka fitur Sumber Belajar. Pada tampilan halaman tersebut, perhatikan menu sebelah kiri akan terlihat ada Topik Terbaru dan Terpopuler pada menu konten Audio dan Video, dan Konten Web.

Setelah itu lakukan pencarian untuk konten yang diinginkan. Caranya adalah mengklik gambar kaca pembesar di sebelah kanan atas, maka akan tampil kotak Pencarian. Lengkapi kotak pencarian dengan memfilter (klik filter) berdasarkan dua katergori, yaitu Kurikulum dan Non Kurikulum.
Jika berdasarkan kategori Kurikulum, maka tulislah topik yang akan dicari, jenis konten, tingkatan, dan mata pelajaran, kemudian klik tombol CARI, setelah itu akan muncul topik yang diinginkan.
Jika berdasarkan kategori Non Kurikulum, maka pilihan filter hanya berdasarkan konten, kemudian klik tombol CARI, setelah itu akan muncul tampilan topik-topik yang dicari (jika sudah tersedia dalam konten Fitur Sumber Belajar).


Menggunakan Pilihan Jenjang
Pada tampilan halaman fitur Sumber Belajar di menu kanan terdapat Jenjang Pendidikan. Carilah konten berdasarkan Jenjang Pendidikan. Misalnya guru atau siswa SD yang ingin mencari konten pembelajaran konten SD, maka klik Jenjang Pendidikan SD, akan muncul konten Audio-Video dan Konten Web.
Mencari konten dapat melalui kotak Pencarian seperti yang sudah dijelaskan pada cara sebelumnya dengan mengisi kolom-kolom sesuai dengan jenjang.
 

 

2. Cara Mengakses Isi Konten Materi
Pilihlah materi atau konten pembelajaran sesuai dengan topik materi dan jenjang, kemudian arahkan kursor ke JUDUL materi sesuai yang dicari atau dibutuhkan, dan klik JUDUL kontennya.

Kemudian klik tombol play, simak video sampai selesai, berikan like dan komentar positif di kolom komentar. Guru dan siswa juga bisa mengunduh video tersebut.


    
Klik link berikut ini untuk menyimak video tersebut.

Maulidiya Rahma Prastiti

Sahabat Rumah Belajar Jawa Timur 2020

1 komentar: